1. Hardware(Perangkat Keras)
Hardware Terdiri Dari 3 Bagian Yaitu :
1. Alat Input
2. Alat Proses
3. Alat output
A. Alat Input
- Keyboard
Keyboard merupakan perangkat input(masukan) pada komputer yang berfungsi untuk memasukkan data berupa huruf A s/d Z, angka 1 s/d 0 serta simbol-simbol tertentu seperti titik, koma, titik dua, tanda kutip dan lain sebagainya.
-Mouse
Mouse merupakan sebuah alat masukan(input) yang berguna sebagai penunjuk posisi kursor/pointer pada layar monitor. alat ini sangat berguna untuk sistem operasi yang berbasis grafis.
-Sacnner
Scanner merupakan alat input yang memiliki fungsi hampir sama seperti mesin fotocopy dengan prosesnya penggunaannya mencopy data objek lalu di pindahkan kedalam memori yang dapat dilihat hasilnya pada layar monitor.
-WebCam
WebCam merupakan sebutan bagi kamera real time yang gambarnya bisa di akses melalui WWW (World Wide Web), program instant messaging atau aplikasi video call yang dapat memasukkan hasil data dan dibentuk dalam format digital.
-CDROM/DVDROM
CD ROM / DVD ROM merupakan perangkat masukan yang berfungsi untuk membaca data atau program data media penyimpanan data CD / DVD.
-FlashDisk
Flashdisk merupakan alat input (masukan) yang digunakan untuk menyimpan data dengan ukuran tertentu.
-CD(CompactDisk)
CD (Compact Disk) merupakan alat masukan yang digunakan untuk penyimpanan dan pembacaan data menggunakan sistem optik dari bahan plastik.
Output Device
Output Device, adalah perangkat komputer yang berguna untuk menghasilkan keluaran, apakah itu ke kertas (hardcopy), ke layar monitor (softcopy) atau keluaran berupa suara. Contohnya printer, speaker, plotter, monitor dan banyak yang lainnya.
Dari penjelasan diatas dapat kita simpulkan bahwa
prinsip kerja komputer tersebut diawali memasukkan data dari perangkat input, lalu data tersebut diolah sedemikian rupa oleh CPU sesuai yang kita inginkan dan data yang telah diolah tadi disimpan dalam memori komputer atau disk. Data yang disimpan dapat kita lihat hasilnya melalui perangkat keluaran.
prinsip kerja komputer tersebut diawali memasukkan data dari perangkat input, lalu data tersebut diolah sedemikian rupa oleh CPU sesuai yang kita inginkan dan data yang telah diolah tadi disimpan dalam memori komputer atau disk. Data yang disimpan dapat kita lihat hasilnya melalui perangkat keluaran.
Output yang dihasilkan dari pemroses dapat digolongkan menjadi empat bentuk, yaitu tulisan (huruf, angka, simbol khusus), image (dalam bentuk grafik atau gambar), suara, dan bentuk lain yang dapat dibaca oleh mesin (machine-readable form). Tiga golongan pertama adalah output yang dapat digunakan langsung oleh manusia, sedangkan golongan terakhir biasanya digunakan sebagai input untuk proses selanjutnya dari komputer.
Peralatan output dapat berupa:
Hard-copy device, yaitu alat yang digunakan untuk mencetak tulisan dan image pada media keras seperti kertas atau film.
Soft-copy device, yaitu alat yang digunakan untuk menampilkan tulisan dan image pada media lunak yang berupa sinyal elektronik.
Drive device atau driver, yaitu alat yang digunakan untuk merekam simbol dalam bentuk yang hanya dapat dibaca oleh mesin pada media seperti magnetic disk atau magnetic tape. Alat ini berfungsi ganda, sebagai alat output dan juga sebagai alat input.
Output bentuk pertama sifatnya adalah permanen dan lebih portable (dapat dilepas dari alat outputnya dan dapat dibawa ke mana-mana). Alat yang umum digunakan untuk ini adalah printer, plotter, dan alat microfilm. Sedangkan output bentuk kedua dapat berupa video display, flat panel, dan speaker. Dan alat output bentuk ketiga yang menggunakan media magnetic disk adalah disk drive, dan yang menggunakan media magnetic tape adalah tape drive.
1.MONITOR
Layar monitor juga disebut computer display, visual display unit, atau monitor saja. Monitor adalah peralatan yang berfungsi menampilkan gambar-gambar yang bisa dilihat, yang dihasilkan oleh komputer tanpa merekamnya.
Layar monitor saat ini lazimnya ditampilkan dalam dua buah bentuk, yaitu CRT (cathode ray tube) atau Flat Panel seperti monitor TFT LCD.
Nama monitor CRT berasal dari nama tabung yang terdapat di monitor. Bagian belakang tabung tersebut memiliki katoda yang dimuati muatan negatif. Penembak elektron mengeluarkan elektron ke bawah tabung kelayar yang bermuatan listrik yang akan memendarkan cahaya jika dikenai elektron.Tiap kluster di layar memiliki tiga warna, tiap satu warna disebut satu piksel.
Gambar di layar monitor biasanya terbuat dari 10% titik-titik kecil yang berpendar sesuai dengan perintah dari komputer. Semakin dekat jarak pikselnya akan semakin tajam gambar yang dihasilkan. Jarak antar piksel yang terdapat di monitor disebut dot pitch, satuannya adalah milimeter. Kebanyakan monitor CRT memiliki dot pitch sebesar 0,28 mm atau kurang.
Adapun monitor LCD adalah monitor yang tipis, dan ter-susun dari beberapa piksel warna atau piksel monokrom yang dibariskan di depan sumber cahaya atau reflektor.
LCD sangat terkenal karena hemat energi dan sedikit memakan tempat. Karena kehematannya, LCD bisa digunakan hanya dengan sumber daya baterai.
hasil pemrosesan data ataupun informasi masukan. Monitor memiliki berbagai ukuran layar seperti layaknya sebuah televisi.
Tiap merek dan ukuran monitor memiliki tingkat resolusi yang berbeda.
Resolusi ini lah yang akan menentukan ketajaman gambar yang dapat ditampilkan pada layar
monitor. Jenis-jenis monitor saat ini sudah sangat beragam, mulai dari bentuk yang besar dengan layar cembung, sampai dengan bentuk yang tipis dengan layar datar (flat).
2.PRINTER
Printer atau pencetak adalah alat yang menampilkan data dalam bentuk cetakan, baik berupa teks maupun gambar/grafik, di atas kertas. Printer biasanya terbagi atas beberapa bagian, yaitu picker sebagai alat mengambil kertas dari tray.
Tray ialah tempat menaruh kertas. Tinta atau toner adalah alat pencetak sesungguhnya, karena ada sesuatu yang disebut tinta atau toner yang digunakan untuk menulis pada kertas.
Perbedaan toner dan tinta ialah perbedaan sistem; toner atau laser butuh pemanasan, sedangkan tinta atau inkjet tak butuh pemanasan, hanya pembersihan atau cleaning pada print-head printer tersebut.
Ada pula kabel fleksibel untuk pengiriman sinyal dari prosesor printer ke tinta atau toner. Kabel ini tipis dan fleksibel, namun kuat. Pada bagian belakang printer biasanya ada port paralel atau USB untuk penghubung ke komputer.
Pencetak modem merupakan alat canggih. Perkakasan elektronik yang terdapat dalam sebuah pencetak sama dengan perkakasan elektronik yang terdapat dalam komputer itu sendiri. Pencetak mempunyai 6 jenis yaitu jenis Dot-Matrix, jenis Daisy Wheel, jenis Ink-Jet / jenis Bubble Jet, jenis Chain, jenis Drum dan jenis Laser.
3.SPEAKER
Fungsi speaker pada komputer sama dengan fungsi speaker pada perangkat audio sistem. Yang membedakan secara garis besar hanyalah pada ukurannya. Speaker pada komputer dibuat seefisien mungkin agar tidak terlalu memerlukan banyak tempat. Namun pada pengguna tertentu terkadang menghubungkan output sound mereka pada perangkat speaker lainnya untuk lebih memberikan kepuasan yang lebih.
4.PLOTTER
Plotter secara prinsip memiliki fungsi yang sama dengan printer. Yang membedakan secara umum adalah ukuran dan peruntukan dari plotter tersebut. Plotter mampu mencetak pada kertas dengan ukuran A0, dan biasanya digunakan untuk mencetak peta dan gambar ukuran besar lainnya.
Plotter juga mengalami perkembangan yang cukup pesat, yang dimulai hanya dengan menggunakan pena sebagai alat cetak, hingga saat ini telah menggunakan inkjet dan bubuk tinta (Laserjet)
ALAT PROSES
Alat Proses adalah CPU (Central Prosesing Unit) yang merupakan unit proses utama dan terpenting dalam komputer yang mengendalikan seluruh proses pengolahan data mulai dari membaca data dari peralatan input, mengolah atau memproses sampai pada mengeluarkan informasi (Output) ke peralatan Output.
1. Motherboard / Mainboard
Motherboard (sering disebut juga dengan Mainboard) adalah: Sebuah kepingan papan electronic (PCB / Printed Circuit Board) yg berfungsi untuk menyediakan tempat (socket, slot & connector) bagi komponen-komponen tersebut, lalu mengatur dan mengkoordinir mereka agar dapat bekerjasama dengan baik. Komponen itu (atau bisa disebut sebagai periferal / device) seperti processor, memory, video card (VGA), device connector (printer, sacnner, monitor), dan sebagainya. Wadah tempat mereka diletakkan pada processor mempunya istilah tersendiri seperti socket, slot atau connector. Contoh : socket processor, slot PCI Card, slot memory (atau biasa disebut salah satu : SIMM, DIMM, RIMM), atau connector USB
-Fungsi Motherboard
- Sebagai alat untuk tempat memasang Processor, Memori(RAM), Kartu Grafis dll.
- Menghubungkan antara komponen-komponen dalam CPU dengan menggunakan kabel atau langsung di tancap ke mainboard.
- Pusat pengendali yang mengatur kerja dari semua komponen yang terpasang di MB.
- Mengatur pemberian daya listrik pada setiap komponen PC.
- Mengatur lalulintas semua data, mulai dari peranti peyimpanan (harddisk, CD-ROM), peranti masukan data (keyboard, mouse, scanner), atau printer untuk mencetak.
- Sebagai alat untuk tempat memasang Processor, Memori(RAM), Kartu Grafis dll.
- Menghubungkan antara komponen-komponen dalam CPU dengan menggunakan kabel atau langsung di tancap ke mainboard.
- Pusat pengendali yang mengatur kerja dari semua komponen yang terpasang di MB.
- Mengatur pemberian daya listrik pada setiap komponen PC.
- Mengatur lalulintas semua data, mulai dari peranti peyimpanan (harddisk, CD-ROM), peranti masukan data (keyboard, mouse, scanner), atau printer untuk mencetak.
2. Processor
Processor (pengolah data), atau sering juga orang menyebutnya CPU. CPU, singkatan dari Central Processing Unit), merujuk kepada perangkat keras komputer yang memahami dan melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak.. Adapun mikroprosesor adalah CPU yang diproduksi dalam sirkuit terpadu, seringkali dalam sebuah paket sirkuit terpadu-tunggal. Sejak pertengahan tahun 1970-an, mikroprosesor sirkuit terpadu-tunggal ini telah umum digunakan dan menjadi aspek penting dalam penerapan CPU.
Processor (pengolah data), atau sering juga orang menyebutnya CPU. CPU, singkatan dari Central Processing Unit), merujuk kepada perangkat keras komputer yang memahami dan melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak.. Adapun mikroprosesor adalah CPU yang diproduksi dalam sirkuit terpadu, seringkali dalam sebuah paket sirkuit terpadu-tunggal. Sejak pertengahan tahun 1970-an, mikroprosesor sirkuit terpadu-tunggal ini telah umum digunakan dan menjadi aspek penting dalam penerapan CPU.
-Fungsi Processor
- Melakukan operasi aritmatika dan logika terhadap data yang diambil dari memori atau dari informasi yang dimasukkan melalui beberapa perangkat keras.
- CPU dikontrol menggunakan sekumpulan instruksi perangkat lunak komputer. CPU ini Menjalankan Perangkat lunak dengan membacanya dari media penyimpan. Instruksi-instruksi tersebut kemudian disimpan terlebih dahulu pada memori fisik (RAM), yang mana setiap instruksi akan diberi alamat unik yang disebut alamat memori.
- Selanjutnya, CPU dapat mengakses data-data pada RAM dengan menentukan alamat data yang dikehendaki.
- Melakukan operasi aritmatika dan logika terhadap data yang diambil dari memori atau dari informasi yang dimasukkan melalui beberapa perangkat keras.
- CPU dikontrol menggunakan sekumpulan instruksi perangkat lunak komputer. CPU ini Menjalankan Perangkat lunak dengan membacanya dari media penyimpan. Instruksi-instruksi tersebut kemudian disimpan terlebih dahulu pada memori fisik (RAM), yang mana setiap instruksi akan diberi alamat unik yang disebut alamat memori.
- Selanjutnya, CPU dapat mengakses data-data pada RAM dengan menentukan alamat data yang dikehendaki.
3.Memory
Memory merupakan tempat meyimpan data atau instruksi. Semakin besar kapasitas memory yang di sediakan akan semakin besar data atau instruksi yang dapat ditampung untuk diolah.
Beberapa Jenis Memory antara lain adalah ROM, RAM, EDORAM, SDRAM, DDRAM, RDRAM, dan lain-lain. Memory yang umum dipakai berkapasitas mulai dari : 16 MB 32 MB, 54 MB, 256 MB 512 MB, 1 GB, dan seterusnya.
Fungsi Memory
- Berfungsi sebagai tempat penyimpanan data sementara bagi program yang sedang diproses, data pada memori ini akan hilang jika komputer mati. Memory bekerja dengan menyimpan & menyuplai data-data penting yg dibutuhkan Processor dengan cepat untuk diolah menjadi informasi.
- Fungsi kapasitas merupakan hal terpenting pada memory. Dimana semakin besar kapasitasnya, maka semakin banyak data yang dapat disimpan dan disuplai, yang akhirnya membuat Processor bekerja lebih cepat. Suplai data ke RAM berasal dari Hard Disk, suatu peralatan yang dapat menyimpan data secara permanen.
Memory merupakan tempat meyimpan data atau instruksi. Semakin besar kapasitas memory yang di sediakan akan semakin besar data atau instruksi yang dapat ditampung untuk diolah.
Beberapa Jenis Memory antara lain adalah ROM, RAM, EDORAM, SDRAM, DDRAM, RDRAM, dan lain-lain. Memory yang umum dipakai berkapasitas mulai dari : 16 MB 32 MB, 54 MB, 256 MB 512 MB, 1 GB, dan seterusnya.
Fungsi Memory
- Berfungsi sebagai tempat penyimpanan data sementara bagi program yang sedang diproses, data pada memori ini akan hilang jika komputer mati. Memory bekerja dengan menyimpan & menyuplai data-data penting yg dibutuhkan Processor dengan cepat untuk diolah menjadi informasi.
- Fungsi kapasitas merupakan hal terpenting pada memory. Dimana semakin besar kapasitasnya, maka semakin banyak data yang dapat disimpan dan disuplai, yang akhirnya membuat Processor bekerja lebih cepat. Suplai data ke RAM berasal dari Hard Disk, suatu peralatan yang dapat menyimpan data secara permanen.
4.Power Supplay
Power supplay adalah alat sebagai pengatur arus listrik yang masuk kedalam CPU.
Fungsi Power Supplay
Fungsinya menghindari kerusakan pada perangkan-perangkat computer yang dikarenakan karena ketidak teraturan arus listrik yang masuk.
Cara Kerja Power Supplay
Cara kerja power supplay menyerap daya listrik, lalu mengatur arusnya dengan perangkat-perangkat yang ada didalamnya.
Power supplay adalah alat sebagai pengatur arus listrik yang masuk kedalam CPU.
Fungsi Power Supplay
Fungsinya menghindari kerusakan pada perangkan-perangkat computer yang dikarenakan karena ketidak teraturan arus listrik yang masuk.
Cara Kerja Power Supplay
Cara kerja power supplay menyerap daya listrik, lalu mengatur arusnya dengan perangkat-perangkat yang ada didalamnya.
5.Card VGA
Card VGA adalah perangkat berupa rangkaian elektronik berbentuk seperti Kartu, yang berfungsi menghubungkan motherboard dengan monitor.
Jenis Card VGA
Beberapa Jenis Card VGA :
- Card VGA ISA
- Card VGA EISA
- Card VGA PCI
- Card VGA AGP
Card I/O adalah sebuah card yang berfungsi menghubungkan motherboard dengan alat input dan alat output. Ia juga berfungsi menghubungkan motherboard dengan harddisk dam floppy disk drive.
2 SOFTWARE
Jenis Card VGA
Beberapa Jenis Card VGA :
- Card VGA ISA
- Card VGA EISA
- Card VGA PCI
- Card VGA AGP
6.Card I/O
Card I/O adalah sebuah card yang berfungsi menghubungkan motherboard dengan alat input dan alat output. Ia juga berfungsi menghubungkan motherboard dengan harddisk dam floppy disk drive.
2 SOFTWARE
2.Pengertian Software
Software adalah program komputer yang menjadi jembatan antara pengguna dengan perangkat keras. Ia juga dapat didefinisikan sebagai sebuah aplikasi yang tersusun dari sekumpulan kode-kode bahasa pemrograman. Menurut sumber lain, software merupakan suatu data yang diprogram serta disimpan secara digital dan tidak berwujud, namun berada di dalam komputer. Ada pula yang menyebutkan bahwa software ialah kumpulan data data elektronik berupa program atau instruksi yang disimpan dan dikelola oleh komputer.
1.Sistem Operasi
1.Sistem Operasi
Dalam Bahasa Inggris Disebut Operating System dan sering disingkat OS. Keberadaannya dalam sebuah komputer sangat penting karena tanpa sistem operasi, users tidak akan bisa menjalankan serta memanfaatkan perangkat keras dan perangkat lunak, terkecuali booting. Ia merupakan software kompleks yang memiliki banyak fungsi antara lain, mengatur seluruh hardware nan terintegrasi dengan CPU, memberi instruksi pada processor untuk mengerjakan permintaan users, mengatur segala proses yang terjadi dalam CPU dan menjadi platform guna menjalankan software aplikasi.
a.Microsoft Windows
Operating System yang diciptakan oleh Microsoft Corporation ini menggunakan antarmuka berbasis Graphical User Interface (GUI). Versi pertama dari OS ini adalah Windows Graphic Environment 1.0, sedangkan versi mutakhirnya ialah Windows 10. Ia mempunyai banyak kelebihan, di antaranya user friendly, instalasi aplikasi lebih mudah, mempunyai banyak dukungan driver dan masih banyak lagi. Tapi, harga lisensi Windows terbilang mahal dan sistem keamanannya kurang maksimal.
b.UNIX
Ia termasuk salah satu produk yang diciptakan oleh Dennis Ritchie dan Ken Thompson. Penamaan sistem operasi yang digarap mulai tahun 1965 oleh AT&T (American Telephone and Telegraph), GE (General Electric) dan MIT (Massachusetts Institute of Technology) dari proyek Multics (Multiplexed Information and Computing Service) ini diusulkan oleh Peter Neuman.
c.Macintosh Operating System
Disebut juga dengan Mac OS, ia dirancang secara khusus untuk komputer-komputer Macintosh. Sistem operasi pertama yang memanfaatkan GUI ini diluncurkan pada tahun 1984. Ia sangat cocok bagi users yang mengutamakan eye-candy. Selain itu, tingkat keamanan Macintosh juga amat tinggi dan sulit ditembus virus. Tapi, bisa dikatakan ia paling tepat dipakai oleh para desainer grafis dan kurang cocok jika hanya digunakan sebagai aplikasi server serta untuk bermain game.
d.Linux
Apabila dilihat dari segi pemakaiannya, sistem operasi yang merupakan keturunan dari UNIX ini cukup populer di kalangan pengguna. Dalam dunia pemasaran sendiri, ia bersaing dengan Microsoft Windows dan Macintosh. Sama seperti sang ibu, Linux juga dijalankan oleh satu atau lebih Command Line Interface (CLI) yang berbasis teks dan GUI (bawaan versi desktop).
Linux bersifat open source alias bebas biaya dan user friendly. Ia juga stabil dalam penggunaan jangka panjang serta tidak gampang terinfeksi virus. Namun, banyak di antara users yang belum terbiasa dengan OS tersebut. Apalagi, proses penginstalannya tidak semudah Microsoft Windows.
2. Software Pengolah Kata
Sesuai namanya, program atau aplikasi ini digunakan untuk kebutuhan tulis menulis. Beberapa contohnya, yaitu:
a.Lotus Word Pro
Dibuat oleh International Business Machine (IBM), aplikasi ini mempunyai kelebihan, filenya bisa dibuka serta disunting memakai Microsoft Word. Ia juga dilengkapi fasilitas Helpful Menu Finder yang gunanya untuk membantu menemukan instruksi-instruksi yang sesuai dengan Microsoft Word dan Word perfect.
b.OpenOffice Writer
Aplikasi berlisensi gratis (freeware) ini bersifat multiplatform alias dapat dijalankan pada berbagai sistem operasi, mulai dari Windows, Linux, Unix, Mac OS dan Solaris. Fitur yang dimiliki serupa dengan Microsoft Word, sehingga pengguna baru tidak akan kesulitan untuk memakainya. Data yang dibuat melalui OpenOffice Writer pun bisa dibuka dan diedit di Microsoft Word, begitu sebaliknya.
c.Star Office Writer
Sama halnya dengan OpenOffice Writer, program ini juga bersifat multiplatform. Ia mampu mengkonversi file dari Microsoft Word dan Word Perfect. Selain itu, di dalamnya terdapat banyak contoh memo, surat, fax, resume serta dokumen.
d.Corel Wordperfect
Keunggulan aplikasi Wordperfect terletak pada harganya yang lebih murah dibanding Microsoft Word. Ia juga bisa membaca file dari program tersebut. Tapi, kekurangannya, yakni memerlukan spesifikasi hardware yang lebih tinggi, minimal Pentium III dengan memory 128 MB.
e.Microsoft Word
Anda pasti tidak asing dengan aplikasi yang dikeluarkan oleh Microsoft Corporation ini. Ia biasanya sepaket dengan program Microsoft Office lain, seperti Excel, Power Point dan sebagainya. Aplikasi tersebut membawa banyak kelebihan, mulai dari pemakaiannya yang mudah (user friendly), fitur lengkap dan bisa dipakai untuk membuat berbagai macam dokumen, antara lain buku, surat, publikasi serta gambar sederhana. Tapi, satu software Microsoft Word harus diinstal untuk satu komputer. Pengguna pun harus membayar lisensi yang tidak murah.
3. Software Pengolah Angka
Program ini digunakan untuk mengerjakan segala hal yang berhubungan dengan angka atau perhitungan. Ia dapat menemukan jawaban atas rumus penjumlahan, pengurangan, perkalian serta pembagian. Nah, di bawah ini beberapa contoh aplikasi pengolah angka (spreadsheet) yang cukup populer:
a.Kspread
Aplikasi pengolah angka tersebut bersifat bebas terbuka (open source) dan multiplatform. Ia memiliki tampilan yang dilengkapi menu dan navigasi, sehingga mudah digunakan. Kelebihan lainnya, yaitu Kspread mampu mengurutkan angka, melakukan perhitungan hingga lebih dari 100 fungsi dan bisa memuat banyak lembar kerja serta tabel dalam satu dokumen.
b.Star Office Calc
Tidak berbeda dengan Kspread, program yang dibuat oleh Sun Micro System ini juga bersifat multiplatform. Ia dapat mengenali serta mengklarifikasi data-data pada lembar kerja untuk diterjemahkan ke dalam bentuk grafik. Selain itu, Star Office Calc mampu mengkonversi file ke dalam dokumen Excel.
c.OpenOffice Calc
Satu lagi software yang bersifat open source dan multiplatform nan berguna untuk mengolah angka. OpenOffice Calc ialah aplikasi freeware, sehingga siapa pun bisa menginstal dan mengoperasikannya tanpa harus membayar lisensi. Ia memiliki user interface yang mirip dengan Microsoft Excel, terutama penempatan menu-menu dan toolbarnya.
d.Lotus 123
Ia masih satu keluarga dengan Lotus Word Pro. Keunggulannya, yakni Lotus 123 memiliki fitur yang lengkap dan mampu bertukar dokumen dengan Microsoft Excel.
e.Microsoft Excel
Aplikasi yang satu paket dengan Microsoft Word ini mempunyai tampilan nan user friendly, dilengkapi menu-menu standard dan fitur yang dibutuhkan untuk pengolahan angka. Karena bersifat shareware, pengguna harus membayar lisensi supaya bisa menjalankannya.
4. Software Antivirus
Kerap disebut Virus Protection Software, aplikasi ini berfungsi sebagai pendeteksi dan penghapus virus dari Sistem Komputer. Ia bisa menentukan, apakah sebuah PC telah terinfeksi virus atau tidak. Umumnya, software tersebut bekerja dengan cara memindai semua berkas yang diakses, baik dibuka, disimpan maupun dimodifikasi.
Selain kedua fungsi yang disebutkan, ia juga memberi perlindungan dan keamanan terhadap data-data dalam komputer dari serangan virus. Sehingga, pengguna tidak akan khawatir ketika ingin menyimpan file-file penting mereka. Ada beberapa antivirus yang banyak dipakai oleh users, seperti Smadav, AVG, Avira, BitDefender, Norton, McAfee Secure dan lain-lain.
Itulah pembahasan lengkap mengenai pengertian software beserta fungsi dan jenis-jenis software yang paling umum digunakan oleh pengguna komputer. Penulis berharap artikel di atas dapat menambah pengetahuan bagi pembaca.